• MADRASAH TSANAWIYAH NEGERI 2 TUBAN
  • Jl. Raya Beron No.664 Punggulrejo Rengel Tuban Prov. Jawa Timur | Telp. (0356) 812367 - 812473 | e-Mail : mtsn2tuban@kemenag.go.id

P5PPRA MTsN 2 Tuban : Sulap Limbah Menjadi Produk Bernilai Ekonomi

MTs Negeri 2 Tuban menyelenggarakan kegiatan gelar karya dengan tema "Gaya Hidup Berkelanjutan, Menjaga Lingkungan Sekitar," sebagai bagian dari proyek penguatan profil pelajar Pancasila dan Profil Pelajar Rahmatan lil Alamin, dengan tujuan untuk meningkatkan kesadaran siswa tentang pentingnya menjaga lingkungan dan menerapkan gaya hidup yang berkelanjutan, pada Jum'at (21/6/2024) mulai pukul 08.00 wib, di lapangan madrasah.

Kegiatan ini diikuti oleh seluruh siswa kelas VII & VIII dan dibuka secara resmi oleh Wakil Kepala Bidang Kurikulum MTsN 2 Tuban. Dalam sambutannya, Muhamad Mustain menekankan pentingnya peran generasi muda dalam menjaga kelestarian lingkungan hidup.

"Sebagai pelajar yang berprofil Pancasila dan Rahmatan lil Alamin, kita harus menjadi teladan dalam menjaga lingkungan dan mengimplementasikan gaya hidup berkelanjutan dalam kehidupan sehari-hari," ujarnya. 

Acara gelar karya ini menampilkan berbagai proyek siswa yang kreatif dan inovatif, seperti produk yang dihasilkan dari mengolah sampah menjadi barang bernilai Ekonomis, seperti produk daur ulang dari sampah plastik dan kertas, menjadi sling bag, tas belanja, dompet, bunga, perabotan, bahkan beberapa di sulap menjadi gaun yang indah. Mereka juga mempresentasikan tentang produk daur ulang mereka dan manfaatnya. 

Mereka juga memperagakan gaun daur ulang yang mereka buat, berlenggak-lenggok layaknya model profesional. Kegiatan gelar karya ini diselingi dengan penampilan seni dari para siswa dan juga bapak ibu guru, seperti bernyanyi dan berpuisi.

Diakhir kegiatan dilakukan penilaian untuk para peserta dengan proyek terbaik. Dengan suksesnya kegiatan ini, MTsN 2 Tuban berharap dapat menanamkan nilai-nilai Pancasila dan Rahmatan lil Alamin dalam diri siswa melalui aksi nyata dalam menjaga lingkungan dan menerapkan gaya hidup berkelanjutan. Para siswa diharapkan terus mengembangkan proyek-proyek yang bermanfaat bagi masyarakat dan lingkungan di masa depan. (Qom) 

Komentar

Semangat sukses selalu anak-anak

Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
MTs Negeri 2 Tuban Hadirkan Narasumber dari Sanggar Tari, Bekali Siswa untuk Kegiatan P5RA Bertema Bhinneka Tunggal Ika

Sabtu (7/9/2024), MTs Negeri 2 Tuban mendatangkan narasumber dari Sanggar Tari dalam rangka memberikan materi tentang Tari Nusantara. Penyampaian materi dilaksanakan secara terpadu di d

07/09/2024 12:43 - Oleh Administrator - Dilihat 37 kali
Lestarikan Budaya Bangsa, MTsN 2 Tuban Tampilkan Pesona Budaya Tradisional Bali dalam Karnaval Kecamatan Rengel

MTsN 2 Tuban kembali menciptakan kreativitas dalam dunia seni dan budaya dengan menampilkan pesona Budaya Tradisional Bali dalam karnaval yang diselenggarakan oleh Kecamatan Rengel, Kab

25/08/2024 17:55 - Oleh Administrator - Dilihat 170 kali
MTsN 2 Tuban Berpartisipasi dalam Jalan Sehat Kemerdekaan HUT ke-79 RI di Desa Punggulrejo

Dalam rangka memeriahkan peringatan Hari Ulang Tahun ke-79 Republik Indonesia (HUT ke-79 RI), Desa Punggulrejo, Kecamatan Rengel, Kabupaten Tuban, menggelar acara jalan sehat pada Ahad

25/08/2024 10:36 - Oleh Administrator - Dilihat 29 kali
MTs Negeri 2 Tuban Gelar Sabtu Sehat dengan Program UKS 'Isi Piringku'

Dalam rangkaian program Sabtu Sehat, MTs Negeri 2 Tuban mengadakan kegiatan UKS bertema 'Isi Piringku' pada hari ini, Sabtu ( 24/8/2024) di lapangan Madrasah. Kegiatan ini merupakan bag

24/08/2024 08:50 - Oleh Administrator - Dilihat 51 kali
MTs Negeri 2 Tuban Gelar Upacara HUT RI ke-79 dengan Berbusana Adat

Salam Merdeka!! Memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-79, MTs Negeri 2 Tuban menggelar upacara bendera dengan nuansa berbeda. Upacara yang berlangs

18/08/2024 07:12 - Oleh Administrator - Dilihat 208 kali
Pererat Tali Persaudaraan, MTsN 2 Tuban Laksanakan Manasik Haji Terpadu

Labbaikallahumma labbaik, labbaika laa syariika laka labbaik, innal hamda wa ni'mata laka wal mulk, laa syariika lak.   (MTsN 2)- Kegiatan Manasik Haji Terpadu (MIN 2, MTsN 2, da

19/06/2024 10:19 - Oleh Administrator - Dilihat 106 kali
Peringatan Harlah Pancasila Tahun 2024

Guru, karyawan, dan semua siswa-siswi yang bermukim di Ma'had Darul Ilmi MTs Negeri 2 Tuban melaksanakan upacara bendera sebagai upaya memperingati Hari Lahir (Harlah) Pancasila, Sabtu

01/06/2024 18:45 - Oleh Administrator - Dilihat 145 kali
Peringatan Hari Pendidikan Nasional di MTs Negeri 2 Tuban

Tuban- Tanggal 2 Mei merupakan hari yang penting bagi pendidikan di Indonesia. Karena itu merupakan hari lahir Bapak Pendidikan Indonesia, yakni Raden Mas Soewardi Soerjaningrat atau Ki

03/05/2024 19:28 - Oleh Administrator - Dilihat 137 kali
Peringati Nuzulul Qur'an sebagai Langkah Awal Membangun Akhlak Qur'ani

MTs Negeri 2 Tuban memperingati Nuzulul Qur'an atau turunnya Al-Qur'an dengan mengadakan pengajian bersama ust. Ainul Wahib dari Plumpang, Jumat (5/4/2024). Seluruh siswa dan guru memen

06/04/2024 09:32 - Oleh Administrator - Dilihat 101 kali
Berbagi Takjil, Wujud Empati Dewan Galang di Bulan Suci

Dalam semangat kebersamaan dan solidaritas di Bulan Suci Ramadhan 1445 H / 2024 M, Dewan Galang MTs Negeri 2 Tuban yang dimotori oleh Wakil Kepala (WK) Bidang Kesiswaan dan Pembina Kepr

01/04/2024 07:39 - Oleh Administrator - Dilihat 150 kali